Image Image Image Image Image
X

TONTON FILM

Dari waktu ke waktu ada pemutaran terbuka film Jagal/The Act of Killing di Indonesia yang kami umumkan melalui laman www.facebook.com/filmjagal dan akun twitter @Anonymous_TAoK. Anda bisa bergabung dan menonton di pemutaran terbuka tersebut.

Selain itu, ada tiga cara lain menonton film Jagal/The Act of Killing di Indonesia.

Pertama, Anda bisa saksikan film ini di Youtube. Kunjungi youtu.be/3tILiqotj7Y
Tersedia pilihan kualitas dari 144p sampai 1080p yang dapat disesuaikan dengan kecepatan internet Anda.

Kedua, unduh filmnya di www.actofkilling.com. Tersedia film kualitas tinggi (HQ) berukuran 1,2 Gigabyte dan kualitas standar berukuran 448 Megabyte. Hanya berlaku di Indonesia. Gratis.

Ketiga, Anda bisa adakan pemutaran/nonton bareng (nobar) dan dapatkan DVD+bukletnya dari kami. Sampaikan rencana nobar Anda beserta Nama/Alamat Pos/Nomor Telepon ke email anonymous@final-cut.dk atau lewat inbox www.facebook.com/filmjagal. Gratis.

 

PEDOMAN UMUM DISTRIBUSI

Persebaran film Jagal dilandasi oleh prinsip, “Sebanyak-banyaknya–jika tidak semua–orang Indonesia menonton dengan senyaman mungkin untuk menciptakan dampak yang sebesar-besarnya.”

Bentuk distribusi berupa pemutaran kami dahulukan–dan kami harap dukungannya dari teman-teman–karena dalam pengamatan kami menonton film ini memberi dampak yang jauh lebih besar kepada penontonnya ketika ditonton bersama-sama. Penonton bisa saling ‘meminjam’ perasaan penonton lain, dan ada luapan perasaan yang bisa menular dalam kebersamaan itu.

Anda boleh menggunakan film tersebut berkali-kali untuk berbagai pemutaran di berbagai tempat di Indonesia dengan berbagai audiens.

Film Jagal kami swa-klasifikasi untuk 18 tahun ke atas/dewasa.

Mengadakan diskusi setelah pemutaran sangat dianjurkan.

Untuk diumumkan kepada peserta pemutaran Jagal:
1. Keterangan mengenai film dapat dibaca pada www.facebook.com/filmjagal/notes atau www.jagalfilm.com.
2. Jika ada kelompok masyarakat/lembaga yang ingin mendapatkan kopi film ini untuk pemutaran beritahu mereka agar menghubungi pembuat film melalui email anonymous@final-cut.dk.
3. Terakhir, tapi mungkin yang terpenting, dianjurkan kepada semua penonton untuk menulis mengenai film ini setelah pemutaran usai.

Karena perubahan dimulai ketika orang berbagi cerita.